Pelantikan Presiden Jokowi JK 20 Oktober 2014

Posted by Ummu Nailah on

Proses pelantikan dan pesta rakyat syukuran atas pelantikan presiden wakil presiden terpilih Joko Widodo Jusuf Kalla Senin 20 Oktober 2014 tentunya adalah merupakan awal pemerintah presiden ke 7 Indonesia Joko Widodo.

Keamanan acara Pelantikan Dan Pesta Rakyat Jokowi JK 2014 ini juga telah dijaga oleh ribuan prajurit TNI POLRI demi kelancaran proses pelantikan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla pada sidang paripurna MPR pada Senin 20 Oktober pukul 10.00 WIB di gedung DPR MPR RI.

Proses Pelantikan Jokowi JK Sebagai Presiden Dan Wakil Presiden 2014-2019


Joko Widodo dan Jusuf Kalla akan resmi menjabat sebagai Presiden ke-7 dan Wapres ke-12 Indonesia pada Senin tanggal 20 Oktober tahun 2014. Dan diresmikan melalui sidang paripurna MPR yang akan dihadiri oleh pemimpin negara sahabat, duta besar negara sahabat, pejabat tinggi negara.

Pelantikan Presiden Jokowi JK 20 Oktober Tahun 2014

Jadwal pelantikan Jokowi JK telah disusun sedemikian rupa dari pagi hari sampai dengan malam hari ketika gelar pesta rakyat syukuran atas pelantikan presiden Jokowi JK ini.

Joko Widodo (Jokowi) dan Jusuf Kalla (JK) akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden periode 2014-2019 pada Senin 20 Oktober 2014. Jokowi dijadwalkan akan berangkat pukul 08.40 WIB menuju lokasi pelantikan di Gedung Majelis Permusyawaraan Rakyat (MPR).

Sidang paripurna MPR pelantikan Jokowi-JK dimulai pada pukul 10.00 WIB. Jokowi dan JK akan diambil sumpahnya sebagai Presiden dan wakil presiden.

Jokowi akan diambil sumpahnya sebagai presiden pada pukul 10.20 WIB.

Setelah itu, pengucapan sumpah wakil presiden akan diucapkan oleh Jusuf Kalla. Pengucapan sumpah selesai, Jokowi akan memberikan pidato pertama sebagai presiden RI 2014-2019.

Sejumlah mantan presiden, kepala negara dan utusan negara sahabat juga dijadwalkan hadir pada pelantikan dan pengambilan sumpah yang digelar di gedung DPR/MPR itu.

Berdasarkan jadwal yang telah disusun, sebelum pengambilan sumpah pada Senin pagi, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Presiden terpilih Jokowi akan menyambut ke-18 perwakilan dari negara-negara sahabat yang menghadiri pelantikan.

Kemudian, pimpinan MPR akan mengantar tamu dari luar negeri tersebut satu persatu ke dalam ruang paripurna. Jokowi dan SBY akan menunggu para tamu negara bersama saat hari pelantikan.

Usai pelantikan, resepsi kecil akan digelar bersama para tamu negara. Kemudian, Jokowi dan JK dijadwalkan menuju Istana pukul 12.30 WIB dari Gedung MPR. Acara formal tersebut akan selesai pukul 14.00 WIB sampai 15.00 WIB.

Pesta Rakyat Jokowi JK 2014


Relawan Jokowi akan menggelar acara pesta rakyat pelantikan presiden pada Ahad, 19 Oktober 2014, dan Senin, 20 Oktober 2014. Acara bertajuk Syukuran Rakyat Salam 3 Jari itu merupakan inisiatif para relawan untuk merayakan dilantiknya presiden terpilih Joko Widodo dengan wakilnya Jusuf Kalla.

Para relawan dan pendukung mempersiapkan acara syukuran rakyat yang bertajuk Kirab Budaya Syukuran Rakyat. Syukuran rakyat ini akan digelar usai pelantikan Joko Widodo-Jusuf Kalla 20 Oktober.

Pesta Rakyat Jokowi JK 2014

Monumen Nasional Monas sebagai tempat pergelaran pesta syukuran rakyat dalam rangka Perayaan Pelantikan Presiden 20 Oktober. Sebuah panggung besar siapkan di sebelah selatan Monas.

Panggung ini nanti akan menampilkan 200 artis papan atas pada Konser Rakyat Senin (20/10). Panggung dipersiapkan sejak Sabtu. Selain dua panggung statis, panitia pun menyiapkan 1 panggung mobile yang akan bergerak mengelilingi Monas.

Selain artis dalam negeri, pesta rakyat esok pun akan dimeriahkan oleh band Inggris, Arkarna. Menurut Catharina, musisi asal Inggris tersebut akan menunjukkan performanya pukul 21.00 WIB, sebelum acara puncak.

Beberapa artis dari koalisi merah putih pun akan turut bergabung dalam konser tiga jari ini. seperti halnya Anang CS juga akan bergabung dalam konser musik perayaan pesta rakyat Jokowi JK.

Uniknya konser diikuti oleh semua artis, bukan hanya artis yang berpartisipasi di konser dua jari saja yang telah lalu.

Sebelum acara pesta rakyat dimulai di Monas, Jokowi akan berangkat bersama arak-arakan menuju ke arah Bundaran Hotel Indonesia. Rencananya, Geruduk ini akan menyediakan kereta kencana atau kapal pinisi untuk dinaiki Jokowi.

Setibanya di Istana Negara, Jokowi-JK akan menjalani prosesi upacara penyambutan militer. Setelah itu, keduanya akan melakukan teleconference dengan masyarakat dari berbagai wilayah di Indonesia.

Setelah kegiatan di Istana Negara selesai, Jokowi-JK akan kembali menemui relawan yang sudah menunggu di panggung rakyat di Monas. Acara ini akan diisi dengan pertunjukan musik oleh artis-artis ternama, di antaranya Slank, Oppie Andaresta, Saykoji, /Rif dan Aura Kasih.

Acara ini rencananya ditutup dengan pemotongan tumpeng dan pembacaan doa. Acara diperkirakan selesai pada pukul 22.00 WIB dengan terlebih dulu dilakukan pelepasan 17.480 lampion serentak di 31 lokasi di seluruh Indonesia.

Previous
« Prev Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar